Resep Ayam Rica Rica Paling Enak – halo pembaca semua, pada kesempatan kali ini tabloidkuliner.com akan akan bagikan “Resep Ayam Rica Rica Paling Enak“. kami berharap bahwa resep ini membawa manfaat untuk pembaca yang cinta memasak. jangan lupa sebarkan Resep Ayam Rica Rica Paling Enak ini ke rekan qmu ya.
Resep Ayam Rica Rica Paling Enak
Resep ayam rica rica merupakan sajian kuliner masakan khas daerah jawa atau manado yang super enak, empuk serta sangat terkenal di seluruh penjuru nusantara.
Bahan Ayam Rica Rica:
1 ekor ayam, potong 8 bagian
5 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
200 ml air
4 sendok makan minyak, untuk menumis
Bumbu Halus Ayam Rica Rica:
8 buah cabai merah keriting
3 buah cabai merah besar
3 buah cabai rawit merah
6 butir bawang merah
2 siung bawang putih
2 cm jahe
2 buah tomat merah
Cara Membuat Ayam Goreng Rica Rica Yang Super Pedas:
1. Lumuri ayam dengan 1 1/2 sendok makan air jeruk nipis dan 1 sendok teh garam. Diamkan 20 menit.
2. Tumis bumbu halus dan daun jeruk sampai harum.
3. Masukkan ayam. Aduk hingga berubah warna.
4. Tambahkan garam dan gula pasir. Aduk rata.
5. Tuang air secara bertahap. Masak sampai kuah mengental.
Untuk 8 porsi
Coba juga resep ayam bakar, resep ayam bumbu rujak atau resep ayam penyet yang sangat lezat. Sumber gambar & resep : 7resepmasakan.blogspot.com